BRI Perkuat Inklusi Keuangan Melalui Pertumbuhan Signifikan Agen BRILink di Sinjai

- Editor

Selasa, 1 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SIKSIKU.com, Sinjai – Komitmen PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI dalam memperluas layanan keuangan hingga ke pelosok daerah terus membuahkan hasil positif. Hal ini tercermin dari kinerja Agen BRILink di bawah naungan BO Sinjai yang mencatat pertumbuhan signifikan pada bulan Juni 2025.

Pemimpin Cabang BO Sinjai, HM. Dandy Wardana mengatakan, sepanjang bulan Juni tahun 2025, jumlah Agen BRILink aktif di wilayah kerja BO Sinjai tercatat sebanyak 1.785 agen yang tersebar di berbagai kecamatan dan desa.

Agen-agen ini berhasil membukukan total transaksi senilai Rp.485,5 miliar atau hampir setengah Trilyun dari 176.952 transaksi, mencerminkan peran strategis Agen BRILink sebagai ujung tombak layanan perbankan di masyarakat.

HM. Dandy menjelaskan, bahwa pertumbuhan ini bukan hanya soal angka, tetapi juga mencerminkan peningkatan literasi dan inklusi keuangan di wilayah Sinjai.

“Pertumbuhan signifikan ini menunjukkan antusiasme masyarakat terhadap layanan keuangan yang mudah diakses melalui Agen BRILink. Selain itu, ini menjadi bukti nyata bahwa BRI hadir hingga ke pelosok dan terus mendorong pemberdayaan ekonomi lokal,” jelasnya.

HM. Dandy menambahkan, program Agen BRILink memungkinkan masyarakat untuk melakukan berbagai transaksi keuangan seperti tarik/setor tunai, pembayaran tagihan, transfer, hingga pembelian pulsa dan produk digital, tanpa harus ke kantor bank. Kinerja positif ini sejalan dengan komitmen BRI dalam mendukung target pemerintah dalam memperluas inklusi keuangan nasional.

Baca Juga :  Dekatkan Hati Jalin Silaturahmi di Bulan Ramadan, BRI Sinjai Gelar Buka Puasa Bersama dan Bagikan Sembako

“Dengan jaringan luas dan dukungan teknologi, BRI memastikan masyarakat dapat merasakan manfaat layanan perbankan secara cepat, aman, dan terjangkau,” pungkasnya.

“Ke depan, BRI akan terus memperkuat kapasitas dan literasi digital para Agen BRILink agar dapat terus tumbuh dan memberikan dampak ekonomi yang lebih besar di komunitasnya,” sambungnya. ***

Loading

Penulis : Andi Irfan

Editor : Tim Redaksi

Berita Terkait

Wabup AMM Pantau Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Serentak
Buka Workshop BLUD Bidang Kesehatan, Bupati Ratnawati Arif Tegaskan Pelayanan Fungsional dan Terukur
Buka FGD RIK Tahun 2025-2029, Sekda Andi Jefrianto: Ini Krusial Bagi Masa Depan Pembangunan Daerah
Bhayangkara Bone Raih Juara 3 Kapolres Wajo Cup 2025 Lewat Drama Adu Penalti
Bupati Ratnawati Arif: “Ma’rimpa Salo” Adalah Salah Satu Aset Budaya Masyarakat Sinjai Yang Diakui Dunia
Kepala Jasa Raharja Temui Wabup AMM, Bahas Sinergi Program dan Memperkuat Kolaborasi
Dorong Digitalisasi dan Tingkatkan Daya Saing UMKM, Bupati Ratnawati Arif Buka Kegiatan Local Digital Hero
Peringkat 2 Terbaik Nasional, RS Pratama Bulu Paccing Diganjar Penghargaan Oleh BPJS Kesehatan

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:55 WITA

Wabup AMM Pantau Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Serentak

Senin, 13 Oktober 2025 - 11:00 WITA

Buka Workshop BLUD Bidang Kesehatan, Bupati Ratnawati Arif Tegaskan Pelayanan Fungsional dan Terukur

Minggu, 12 Oktober 2025 - 20:07 WITA

Bhayangkara Bone Raih Juara 3 Kapolres Wajo Cup 2025 Lewat Drama Adu Penalti

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 08:40 WITA

Bupati Ratnawati Arif: “Ma’rimpa Salo” Adalah Salah Satu Aset Budaya Masyarakat Sinjai Yang Diakui Dunia

Jumat, 10 Oktober 2025 - 15:27 WITA

Kepala Jasa Raharja Temui Wabup AMM, Bahas Sinergi Program dan Memperkuat Kolaborasi

Jumat, 10 Oktober 2025 - 15:12 WITA

Dorong Digitalisasi dan Tingkatkan Daya Saing UMKM, Bupati Ratnawati Arif Buka Kegiatan Local Digital Hero

Kamis, 9 Oktober 2025 - 20:00 WITA

Peringkat 2 Terbaik Nasional, RS Pratama Bulu Paccing Diganjar Penghargaan Oleh BPJS Kesehatan

Kamis, 9 Oktober 2025 - 18:30 WITA

Dibuka Bupati Ratnawati Arif, Dandim 1424 Sinjai Gelar Turnamen Futsal Pada Peringatan HUT TNI Ke-80

Berita Terbaru