Bupati Ratnawati Arif Buka Kegiatan Penyusunan Rancangan Awal RPJMD Tahun 2025-2029

- Editor

Senin, 10 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 82?

i

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 82?

DIKSIKU.com, Sinjai – Bupati Sinjai Hj. Ratnawati Arif membuka kegiatan penyusunan rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029, di Aula Gedung Layanan Perpustakaan Sinjai, Senin (10/3/2025).

Penyusunan awal dilaksanakan lewat forum konsultasi publik yang diinisiasi oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sinjai, yang juga diikuti oleh Ketua DPRD dan Ketua komisi DPRD, Asisten dan Staf Ahli Bupati, para Kepala OPD, Pimpinan Instansi Vertikal, Camat, lurah dan Kepala Desa melalui virtual, serta perwakilan Tokoh Masyarakat se-Kabupaten Sinjai.

Kepala Bappeda Sinjai, Haerani Dahlan mengatakan, penyusunan ini penting dilakukan untuk meningkatkan pemahaman serta menyamakan persepsi dalam merumuskan langkah-langkah strategis penyusunan RPJMD Kabupaten Sinjai periode 5 tahun mendatang.

Menurutnya, sesuai UU No. 25 tahun 2024 tentang sistem perencanaan pembangunan Nasional dan Permendagri No. 86 tahun 2017 tentang tata cara perencanaan, pengendalian, dan evaluasi pembangunan daerah.

“Forum ini sebagai rangkaian dari penyusunan jangka menengah dokumen perencanaan daerah sesuai dengan amanat Permendagri Nomor 86 Tahun 2017 sekaligus untuk menyampaikan informasi terkait penyusunan RPJMD Kabupaten Kabupaten Sinjai tahun 2025-2029,” ungkap Haerani.

Sementara itu, Bupati Sinjai Hj. Ratnawati Arif menyampaikan bahwa segala program yang ia sampaikan saat kampanye telah memasuki tahap yang lebih serius, dia berharap segala yang diusung dapat dibersamai, sebagaimana taglinenya ”Sama-samaki bangun sinjai”.

“Masa kampanye sudah lewat, hari ini kita harus bekerja secara terukur, punya output yang jelas dan bermanfaat untuk banyak orang,” jelasnya.

Baca Juga :  Langkah Pemkab Sinjai Mempercantik Penataan Kota

“Saya berharap seluruh komponen membersamai kami dalam menjalankan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Sinjai yang baru mewujudkan Sinjai yang maju, sejahtera, mandiri dan berkeadilan,” ungkap mantan Kepala BKAD Sinjai ini.

Hj. Ratnawati Arif juga mengingatkan kepada seluruh perangkat daerah agar menyelaraskan program dan kegiatan dengan Asta Cita Bapak Presiden dan Wakil Presiden RI, RPJMD Provinsi serta mencermati program prioritas dalam renstra Kementerian/Lembaga serta Dinas dilingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Pada akhir kegiatan dilakukan penandatanganan berita acara kesepakatan forum oleh peserta perwakilan dari berbagai unsur. ***

Penulis: Andi Irfan

Loading

Berita Terkait

Wabup AMM Pantau Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Serentak
Buka Workshop BLUD Bidang Kesehatan, Bupati Ratnawati Arif Tegaskan Pelayanan Fungsional dan Terukur
Buka FGD RIK Tahun 2025-2029, Sekda Andi Jefrianto: Ini Krusial Bagi Masa Depan Pembangunan Daerah
Bhayangkara Bone Raih Juara 3 Kapolres Wajo Cup 2025 Lewat Drama Adu Penalti
Bupati Ratnawati Arif: “Ma’rimpa Salo” Adalah Salah Satu Aset Budaya Masyarakat Sinjai Yang Diakui Dunia
Kepala Jasa Raharja Temui Wabup AMM, Bahas Sinergi Program dan Memperkuat Kolaborasi
Dorong Digitalisasi dan Tingkatkan Daya Saing UMKM, Bupati Ratnawati Arif Buka Kegiatan Local Digital Hero
Peringkat 2 Terbaik Nasional, RS Pratama Bulu Paccing Diganjar Penghargaan Oleh BPJS Kesehatan

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:55 WITA

Wabup AMM Pantau Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Serentak

Senin, 13 Oktober 2025 - 11:00 WITA

Buka Workshop BLUD Bidang Kesehatan, Bupati Ratnawati Arif Tegaskan Pelayanan Fungsional dan Terukur

Minggu, 12 Oktober 2025 - 20:07 WITA

Bhayangkara Bone Raih Juara 3 Kapolres Wajo Cup 2025 Lewat Drama Adu Penalti

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 08:40 WITA

Bupati Ratnawati Arif: “Ma’rimpa Salo” Adalah Salah Satu Aset Budaya Masyarakat Sinjai Yang Diakui Dunia

Jumat, 10 Oktober 2025 - 15:27 WITA

Kepala Jasa Raharja Temui Wabup AMM, Bahas Sinergi Program dan Memperkuat Kolaborasi

Jumat, 10 Oktober 2025 - 15:12 WITA

Dorong Digitalisasi dan Tingkatkan Daya Saing UMKM, Bupati Ratnawati Arif Buka Kegiatan Local Digital Hero

Kamis, 9 Oktober 2025 - 20:00 WITA

Peringkat 2 Terbaik Nasional, RS Pratama Bulu Paccing Diganjar Penghargaan Oleh BPJS Kesehatan

Kamis, 9 Oktober 2025 - 18:30 WITA

Dibuka Bupati Ratnawati Arif, Dandim 1424 Sinjai Gelar Turnamen Futsal Pada Peringatan HUT TNI Ke-80

Berita Terbaru