HIPMI Bone Semarakkan Hari Mangrove Sedunia 2024 Dengan Tanam Ribuan Bibit Pohon

- Editor

Senin, 29 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BPC HIPMI Bone gelar plant & camp dalam rangka menyemarakkan Hari Mangrove Sedunia 2024. (ist)

i

BPC HIPMI Bone gelar plant & camp dalam rangka menyemarakkan Hari Mangrove Sedunia 2024. (ist)

DIKSIKU.com, Bone –  Badan Pengurus Cabang, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan menyemarakkan Hari Mangrove Sedunia dengan melakukan kegiatan penanaman ribuan bibit pohon.

Kegiatan penananam 1000 pohon dengan poin kegiatan Plant & Camp itu digelar di kawasan pesisir Dusun Ujung Pattiro, Desa Pattiro Sompe, Kecamatan Sibulue, Kabupaten Bone, Sabtu (27/7/2024). Hari Manggrove Sedunia sendiri diperingati setiap tanggal 26 Juli.

Ketua Panitia Pelaksana Andi Abu Dzar Nuzul menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat pada pelaksanaan kegiatan ini.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Semoga kegiatan kolaborasi ini bukan yang pertama dan terakhir. Mudah-mudahan ada kegiatan semacam ini di kemudian hari yang tentunya dengan persiapan yang lebih matang,” kata Andi Abu Dzar Nuzul yang juga Ketua Bidang III HIPMI Bone ESDM Lingkungan Hidup & Kehutanan, dalam rilisnya kepada DIKSIKU.com, Minggu (28/7/2024).

Baca Juga :  Pencapaian PAD Tunjukkan Tren Positif, Bupati Ratnawati Arif Apresiasi

Sementara itu, Ketua BPC HIPMI Bone Andi Sinrang menyatakan kegiatan ini salah bukti nyata HIPMI Bone dalam implementasi program kerja yang baru saja disepakati melalui Rapat Kerja Cabang tahun 2024.

“Dalam melestarikan lingkungan hidup sebagai warisan anak cucu kita, dan sebagai bentuk kegiatan sosial kepada masyarakat langsung, dengan melibatkan berbagai instansi, organisasi dan komunitas yang tentu peduli dengan kondisi lingkungan,” kata Andi Sinrang.

Diketahui, hutan mangrove berfungsi sebagai penghalang alami terhadap badai dan banjir, melindungi garis pantai dari erosi dan membantu mengurangi dampak bencana alam.

Baca Juga :  Kasus Dugaan Korupsi Proyek Puluhan Miliar Naik Tahap Penyidikan di Kejari Sinjai

Terlebih lagi sekitaran kawasan penanaman kali ini terdapat beberapa petak empang warga yang menjadi salah satu sumber mata pencaharian warga Desa Pattiro Sompe.

Ikut terlibat pada kegiatan ini yakni Brimob Bone, DLH Bone,  Mappesompae, Poltek Kelautan dan Perikanan, KPA Arpal, PC SAPMA PP, PC PMII, KPA Kontur, Kerukunan Mahasiswa Arung Salampe Sibulue, TNT Adventure, KPA Kompas.

Juga Racana Al Balad IAIN Bone, HIPMI IAIN Bone, KPAS PMII IAIN Bone, SAPMA PALA, PMII UNIM Bone, BEM UNSIMA, HIMA Gizi UNSIMA, dan HIMA Kimia.

Loading

Penulis : Redaksi Diksiku

Editor : Idhul Abdullah

Berita Terkait

Wabup AMM Pantau Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Serentak
Buka Workshop BLUD Bidang Kesehatan, Bupati Ratnawati Arif Tegaskan Pelayanan Fungsional dan Terukur
Buka FGD RIK Tahun 2025-2029, Sekda Andi Jefrianto: Ini Krusial Bagi Masa Depan Pembangunan Daerah
Bhayangkara Bone Raih Juara 3 Kapolres Wajo Cup 2025 Lewat Drama Adu Penalti
Bupati Ratnawati Arif: “Ma’rimpa Salo” Adalah Salah Satu Aset Budaya Masyarakat Sinjai Yang Diakui Dunia
Kepala Jasa Raharja Temui Wabup AMM, Bahas Sinergi Program dan Memperkuat Kolaborasi
Dorong Digitalisasi dan Tingkatkan Daya Saing UMKM, Bupati Ratnawati Arif Buka Kegiatan Local Digital Hero
Peringkat 2 Terbaik Nasional, RS Pratama Bulu Paccing Diganjar Penghargaan Oleh BPJS Kesehatan

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:55 WITA

Wabup AMM Pantau Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Serentak

Senin, 13 Oktober 2025 - 11:00 WITA

Buka Workshop BLUD Bidang Kesehatan, Bupati Ratnawati Arif Tegaskan Pelayanan Fungsional dan Terukur

Minggu, 12 Oktober 2025 - 20:07 WITA

Bhayangkara Bone Raih Juara 3 Kapolres Wajo Cup 2025 Lewat Drama Adu Penalti

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 08:40 WITA

Bupati Ratnawati Arif: “Ma’rimpa Salo” Adalah Salah Satu Aset Budaya Masyarakat Sinjai Yang Diakui Dunia

Jumat, 10 Oktober 2025 - 15:27 WITA

Kepala Jasa Raharja Temui Wabup AMM, Bahas Sinergi Program dan Memperkuat Kolaborasi

Jumat, 10 Oktober 2025 - 15:12 WITA

Dorong Digitalisasi dan Tingkatkan Daya Saing UMKM, Bupati Ratnawati Arif Buka Kegiatan Local Digital Hero

Kamis, 9 Oktober 2025 - 20:00 WITA

Peringkat 2 Terbaik Nasional, RS Pratama Bulu Paccing Diganjar Penghargaan Oleh BPJS Kesehatan

Kamis, 9 Oktober 2025 - 18:30 WITA

Dibuka Bupati Ratnawati Arif, Dandim 1424 Sinjai Gelar Turnamen Futsal Pada Peringatan HUT TNI Ke-80

Berita Terbaru